Strategi Pembelajaran Reading Guide Dalam Meningkatkan Konsentrasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Fikih Di Madrasah Tsanawiyah Al-Mujahidin Tanjung Jabung Barat Jambi

Risana, Cindia (2023) Strategi Pembelajaran Reading Guide Dalam Meningkatkan Konsentrasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Fikih Di Madrasah Tsanawiyah Al-Mujahidin Tanjung Jabung Barat Jambi. Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

Full text not available from this repository.

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah peneliti melihat bahwasanya
konsentrasi belajar siswa pada kelas VIII Mata pelajaran Fiqh sangat rendah dan
belum mencapai ketuntasan minimal. Metode yang digunakan dalam penelitian
ini adalah penelitian tindakan kelas dengan dua siklus. Dalam pelaksanaan
penelitian, peneliti berkolaborasi dengan guru mata pelajaran Fiqh. Adapun
Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan
dokumentasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui StrategiReading Guide
dalam meningkatkan konsentrasi belajar siswa kelas VIII pada mata pelajaan Fiqh
di Madrasah Tsanawiyah al-Mujahidin Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Jambi.
Objek penelitian ini adalah siswa kelas VIII Madrasah Tsanawiyah al-Mujahidin
yang berjumlah 31 siswa. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa : 1)
StrategiReading Guide untuk meningkatkan konsentrasi belajar siswa kelas VIII
Madrasah Tsanawiyah al-Mujahidin berjalan baik dan sesuai dengan tahapan
pelaksanaan yang direncanakan; 2) Konsentrasi belajar pada siswa kelas VIII
Madrasah Tsanawiyah al-Mujahidin baru mengalami peningkatan. Hal ini terlihat
dari persentase ketuntasan konsentrasi belajar siswa dengan persentase pada pra
siklus sebesar 20%, pada siklus I sebesar 54%, dengan observasi guru sebesar
65% dan pada siklus II sebesar 93%, dengan observasi guru sebesar 83%. Dengan
demikian strategiReading Guide dapat meningkatkan konsentrasi belajar pada
siswa kelas VIII Madrasah Tsanawiyah Al-Mujahidin Kabupaten Tanjung Jabung
Barat, Jambi.

Kata Kunci : Konsentrasi Belajar, Metode Reading Guide.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Perpustakaan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
Date Deposited: 12 Jun 2024 01:02
Last Modified: 17 Oct 2024 06:46
URI: https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/960

Actions (login required)

View Item
View Item