: Analisis Pertimbangan Hakim dalam Memutuskan Perkarara Pemberhentian Aparatur Sipil Negara Berdasarkan Putusan No.14/G/2021/PTUN.Jbi

Maarisa, Ayu Fatikhatus (2023) : Analisis Pertimbangan Hakim dalam Memutuskan Perkarara Pemberhentian Aparatur Sipil Negara Berdasarkan Putusan No.14/G/2021/PTUN.Jbi. Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

[thumbnail of ANALISIS PERTIMBANGAN HAKIM 5-1 - Ayu Fatikhatus Maarisa.pdf] Text
ANALISIS PERTIMBANGAN HAKIM 5-1 - Ayu Fatikhatus Maarisa.pdf - Accepted Version

Download (2MB)

Abstract

Atas terbitnya Keputusan Mentri Agama RI Nomor: 029/Kw.05.1/Kp.09/02/2020
tentang Pemberhentian Dengan Hormat sebagai Pegawai Negeri Sipil a.n Siti
Zubaidah Karena Mencapai Batas Usia Pensiun namun tidak mendapatkan hak
pensiun. Dengan terbitnya keputusan a quo kemudian penggugat mendaftarkan
gugatan di Pengadilan Tata Usaha Negara Jambi dengan Register Perkara
Nomor:14/G/2021/PTUN.JBI. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Analisis
pertimbangan Hakim dalam memutuskan perkara pemberhentian Aparatur Sipil
Negara berdasarkan Putusan Nomor.14/G/2021/PTUN.JBI. Penelitian ini
merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan pendektan yuridis normatif
yang bersifat deskrpsi. Lokasi penelitian ini adalah Pengadilan Tata Usaha Negara
Jambi. Adapun data yang digunakan berupa data primer berupa data utama yang
berasal dari wawancara Panitera PTUN Jambi dan data sekunder merupakan data
pendukung yang bersal dari jurnal, buku serta putusan. Hasil kesimpulan dalam
penelitian ini ialah Penggugat mengalami kerugian tidak mendapatkan hak
pensiun, sehingga Penggugat mengajukan gugatan ke Pengadilan Tata Usaha
Negara Jambi. Sehingga pada intinya Hakim mengabulkan seluruh gugatan
Penggugat. Karena objek yang diterbitkan oleh Tergugat mengalami cacat yuridis.
Dengan kabul-Nya gugatan Penggugat maka Tergugat harus menjalankan Putusan
tersebut. Kelanjutan dalam perkara ini, penyelesaiannya telah sampai di tingkat
kasasi dan Penggugat memilih untuk menjalankan putusan secara sukarela.
Kata Kunci : Pertimbangan Hakim dalam Memutusakan Perkara, ASN,

Putusan PTUN Jambi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Tata Negara
Depositing User: Perpustakaan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
Date Deposited: 11 Jun 2024 02:27
Last Modified: 11 Jun 2024 02:27
URI: https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/944

Actions (login required)

View Item
View Item