Kegiatan Bermain Plastisin Dalam Meningkatkan Kemampuan Motorik Halus Pada Anak Usia Dini Di Raudhatul Athfal Nuruth Thoyyibah Kecamatan Paal Merah Kota Jambi

Putri Mustiani, Nabila (2023) Kegiatan Bermain Plastisin Dalam Meningkatkan Kemampuan Motorik Halus Pada Anak Usia Dini Di Raudhatul Athfal Nuruth Thoyyibah Kecamatan Paal Merah Kota Jambi. Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kegiatan Kegiatan Bermain
Plastisin Dalam Meningkatkan Kemampuan Motorik Halus Pada Anak
Usia Dini Di Raudhatul Athfal Nuruth Thoyyibah Kecamatan Paal Merah
Kota Jambi, fokus penelitian ini adalah kegiatan bermain plastisin dalam
meningkatkan kemampuan motorik halus anak kelompok B1, penelitian ini
dilakukan di Raudhatul Athfal Nuruth Thoyyibah Kecamatan Paal Merah
Kota Jambi.
Pendekatan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif deskriktif
dengan menggunakan metode pengumpulan data observasi, wawancara
dan dokumentasi. Tahap teknik analisis data meliputi reduksi data,
penyajian data, verifikasi data dan penarikan kesimpulan. Subjek dalam
penelitian ini adalah kepala sekolah, guru kelas dan peserta didik
kelompok B1 di Raudhatul Athfal Nuruth Thoyyibah Kecamatan Paal
Merah Kota Jambi.
Hasil penelitian ini dapat diuraikan bahwa proses kegiatan bermain
plastisin yakni langkah-langkah guru dalam melakukan kegiatan bermain
plastisin dapat dilihat kemampuan motorik halus anak sudah berkembang
sangat baik, hal ini ditandai dengan anak mampu terampil menggunakan
tangan kanan dan kirinya, anak mampu membuat bentuk dari plastisin,
anak mampu menunjukkan karyanya, anak mampu mengkoordinasikan
mata dan tangannya, anak mampu meniru bentuk yang diperintahkan.
Faktor penghambat adalah orangtua, keterbatasan waktu, penyakit dan
faktor pendukung yakni kematangan, lingkungan belajar, motivasi, dan
praktik. Kegiatan bermain plastisin mampu meningkatkan kemampuan
motorik halus karena dengan kegiatan ini anak mampu membentuk benda
yang mereka mau dengan plastisin, anak akan menggulung-gulung,
meremas-remas, menekan-nekan plastisin. Lalu dengan kegiatan
berulang anak akan mampu untuk meniru bentuk yang diperintahkan.
Maka dapat disimpulkan bahwa kegiatan bermain plastisin dapat
meningkatkan kemampuan motorik halus anak kelompok B1 di Raudhatul
Athfal Nuruth Thoyyibah Kecamatan Paal Merah Kota Jambi.

Kata Kunci: kegiatan bermain plastisin, motorik halus.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Program Pascasarjana > Manajemen Pendidikan Islam (S2)
Depositing User: Perpustakaan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
Date Deposited: 10 Jun 2024 03:15
Last Modified: 02 Oct 2024 02:41
URI: https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/909

Actions (login required)

View Item
View Item