Putri, Ema Santika (2023) Pengaruh Return On Asset, Return On Equity, dan Earning Per Share Terhadap Harga Saham Syari’ah (Studi kasus pada emiten yang terdaftar di JII periode 2018-2021). Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.
Full text not available from this repository.Abstract
Dalam beberapa dekade terakhir, saham menjadi salah satu dari sekian banyak pilihan
investasi yang cukup diminati investor. Hal yang perlu untuk diperhatikan dalam berinvestari
diantaranya adalah mengenal rasio profitabilitas. rasio ini dapat digunakan untuk menilai
harga saham, profitabilitas merupakan rasio untuk menilai kemampuan perusahaan dalam
mencari keuntungan atau laba dalam suatu periode tertentu.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Return On Asset, Return on
Equity, dan Earning Per Share terhadap harga saham pada perusahaan yang terdaftar di JII
periode 2018-2021.Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 12 perusahaan yang
terdaftar di JII periode 2018-2021 dengan melewati tahap purposive sampling sesuai dengan
kriteria yang dibutuhkan untuk penelitian.Metode analisis data dalam penelitian ini
menggunakan teknik regresi data panel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ROA, ROE,
dan EPS berpengaruh terhadap harga saham, dengan pengaruh sebesar 96,44%, sedangkan
sisanya 3,56% dijelaskan oleh variabel lain di luar penelitian.
Kata Kunci: ROA, ROE, EPS, Harga Saham Syari’ah
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah |
Depositing User: | Dinda Arynomi Milenia Putri |
Date Deposited: | 06 Jun 2024 02:54 |
Last Modified: | 02 Oct 2024 02:51 |
URI: | https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/805 |