Praktik Dan Implikasi Ajaran Tat Twam Asi Dalam Kehidupan Bermasyarakat Umat Hindu Di Kota Jambi

Dwi Cahyono, Rahmat (2023) Praktik Dan Implikasi Ajaran Tat Twam Asi Dalam Kehidupan Bermasyarakat Umat Hindu Di Kota Jambi. Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penulis melakukan penelitian ini dilatarbelakangi oleh kehidupan yang
harmonis dan damai dalam kehidupan masyarakat Kota Jambi terutama pada umat
Hindu yang ada di dalamnya. Hal ini memunculkan pertanyaan bagi penulis,
bagaimana umat Hindu yang berada di Kota Jambi bersama dengan masyarakat
yang heterogen dalam mewujudkan kerukunan tersebut dengan melihat dalam
kehidupan umat Hindu dan mengacu pada salah satu ajarannya yang menyatakan
bahwa diri ini sama dengan orang lain, yaitu ajaran Tat Twam Asi.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan
sosiologis-normatif, karena penelitian ini merupakan penelitian lapangan dan
membutuhkan data berupa pengalaman dan pengamalan ajaran agama oleh
informan. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini,
yakni dengan observasi, wawancara dan dokumentasi, sedangkan untuk menguji
keabsahan data peneliti melakukan perpanjangan keikutsertaan, meningkatkan
ketekunan, triangulasi dan pengecekan melalui diskusi dengan para ahli.
Hasil dari penelitian ini menemukan bahwa dengan mempraktikan ajaran Tat
Twam Asi dalam kehidupan dapat menumbuhkan kesadaran bersama pada
lingkungan tempat tinggal, ikut merasakan kesusahan orang lain dan tergerak
untuk membantu sesama manusia, karena pada ajaran Tat Twam Asi ini yang
ditekankan, yaitu bagaimana seseorang dalam beraktifitas dan membutuhkan dan
yang diutamakan terwujudnya kerukunan dan kedamaian dalam kehidupan di
mana pun umat Hindu berada dan tinggal. Di Kota Jambi bentuk dari praktik
ajaran ini oleh umat Hindu, yaitu saling hormat-menghormati, berbagi atau
berdana punia. Hal ini dapat dilihat berdasarkan informasi yang diperoleh dalam
penelitian ini, yakni umat Hindu yang tinggal di Kota Jambi, hidup berdasarkan
adat budaya yang ada di masyarakat, menjunjung dan menjaga lingkungan di mana
tinggal serta kepedulian pada lingkungan sekitar dengan memberikan bantuan ke
panti asuhan atau orang tidak mampu. Namun, didapati juga tidak semuanya
mengetahui ajaran ini. Penulis merekomendasikan kepada seluruh komponen
masyarakat dalam hidup bersama menekankan pada aspek yang ada di dalam
agama dalam hidup di mana berada dan tinggal, sehingga perlunya pemahaman
pada agama masing-masing dan pemahaman terhadap perbedaan.
Kata Kunci: Tat Twam Asi, Kehidupan Bermasyarakat, Umat Hindu

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama > Studi Agama-Agama
Depositing User: editor
Date Deposited: 06 Jun 2024 02:03
Last Modified: 02 Oct 2024 02:03
URI: https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/792

Actions (login required)

View Item
View Item