“Strategi Lembaga Amil Zakat OPSEZI Kota Jambi dalam meningkatkan Brand Awareness”

Salsabila, Salsabila (2023) “Strategi Lembaga Amil Zakat OPSEZI Kota Jambi dalam meningkatkan Brand Awareness”. Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

Full text not available from this repository.

Abstract

Lembaga Amil Zakat (LAZ) dibentuk untuk memenuhi tujuan
pengelolaan dana Zakat,Infaq, dan Sedekah agar disalurkan kepada
masyarakat yang membutuhkan secara luas. Maka sangat diperlukan
Strategi Public relation dalam membangun dan meningkatkan Brand
Awarenes Opsezi. Peneliti memilih judul ini karena public relation
memiliki peranan penting dalam meningkatkan brand awareness LAZ
Opsezi. Kegiatan di Lembaga Amil Zakat Opsezi sangat beragam,
tergantung pada sasaran dan tujuan yang ingin dicapai. Berdasarkan
konteks di atas, maka tujuan penulisan ini adalah untuk menjawab
pertanyaan peneliti. Adapun pertanyaan tersebut adalah bagaimana
strategi public relation yang dilakukan oleh LAZ Opsezi dalam
meningkatkan brand awareness? Lalu, Apa hambatan dan solusi
Lembaga Amil Zakat Opsezi dalam meningkatkan Brand Awareness?
Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif
dengan teknik analisis data deskriptif. Peneliti berusaha memberikan
deskripsi dari suatu lembaga. Temuan yang diperoleh tidak
menggunakan ukuran angka, namun menemukan makna dibalik suatu
fakta. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data melalui
observasi di lapangan, wawancara dengan humas, sekretaris LAZ
Opsezi, Fundraising dan menggunakan dokumentasi LAZ Opsezi
Teori yang digunakan adalah strategi public relations menurut
Scott M.Cultip. Scott M. Cultip menjelaskan strategi public relations
sebagai berikut: Product Promotions, Publicity, Lobbying,
Fundraising. Hasil dari penelitian strategi Lembaga Amil Zakat Opsezi
Kota Jambi dalam meningkatkan brand awareness adalah merumuskan
strategi yang digunakan oleh LAZ Opsezi, serta merumuskan kegiatan
yang dilakukan berdasarkan strategi yang digunakan.
Kata kunci: LAZ Opsezi, strategi, public relations, brand awareness.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
Divisions: Fakultas Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Perpustakaan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
Date Deposited: 05 Jun 2024 06:47
Last Modified: 02 Oct 2024 01:36
URI: https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/735

Actions (login required)

View Item
View Item