Efektivitas Pelayanan Publik Berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 10 Tahun 2014 tentang Pelayanan Publik (Studi pada Kantor Kecamatan Reteh Kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau)

Mawarni, Jusy Ugi (2023) Efektivitas Pelayanan Publik Berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 10 Tahun 2014 tentang Pelayanan Publik (Studi pada Kantor Kecamatan Reteh Kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau). Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

[thumbnail of FIX SKRIPSI JUSY UGI MAWARNI (1)-7 - jusy ugi mawarni.pdf] Text
FIX SKRIPSI JUSY UGI MAWARNI (1)-7 - jusy ugi mawarni.pdf - Accepted Version

Download (3MB)

Abstract

Pelayanan publik dianggap efektif apabila masyarakat memperoleh pelayanan
dengan mudah prosedur yang tidak berbelit-belit, cepat dan tepat waktu. Untuk
meningkatkan efektivitas pelayanan publik dilihat dari kemampuan pemerintah dan
kinerja pegawainya. Skripsi ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pelayanan
publik pada Kantor Kecamatan Reteh Kabupaten Indragiri Hilir, untuk mengetahui
faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas pelayanan publik pada Kantor
Kecamatan Reteh, dan untuk mengetahui upaya dalam meningkatkan efektivitas
pada Kantor Kecamatan Reteh Kabupaten Indragiri Hilir. Skripsi ini menggunakan
metode pendekatan kualitatif dengan metode pengumpulan data yang digunakan
adalah observasi, wawancara, dokumentasi dan pendekatan yuridis empiris. Hasil
penelitian ini bahwa efektifitas pelayanan publik di Kantor Kecamatan Reteh masih
kurang efektif dan masih belum berjalan sepenuhnya sesuai peraturan daerah No
10 Tahun 2014 tentang pelayanan publik karena sering terjadi keterlambatan.
Beberapa Faktor yang mempengaruhi efektifitas di Kantor Kecamatan Reteh yaitu
sumber daya aparatur, kesadaran masyarakat, sarana dan prasarana yang masih
kurang mendukung sehingga pelayanan masih belum maksimal. Upaya dalam
meningkatkan pelayanan publik di Kantor Kecamatan Reteh dengan melakukan
pengawasan dan pengendalian terhadap pelayanan publik, melakukan evaluasi,
serta melaksanakan sosialisasi kepada masyarakat.
Kata Kunci: Efektivitas, Pelayanan Publik, Masyarakat.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Syariah > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: Perpustakaan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
Date Deposited: 31 May 2024 03:06
Last Modified: 31 May 2024 03:06
URI: https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/558

Actions (login required)

View Item
View Item