ManajemKepala Sekolah Dalam Membentuk Kedisiplinan Siswa Melalui Sistem Poin di Sekolah Menengah Kejuruan Swasta Pengalihan Kab. Indragiri Hilir”.

Husniah, Husniah (2023) ManajemKepala Sekolah Dalam Membentuk Kedisiplinan Siswa Melalui Sistem Poin di Sekolah Menengah Kejuruan Swasta Pengalihan Kab. Indragiri Hilir”. Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

Full text not available from this repository.

Abstract

Skripsi ini membahas tentang Manajemen Kepala Sekolah Dalam Membentuk
Kedisiplinan Siswa Melalui Sistem Poin di Sekolah Menengah Kejuruan Swasta
Pengalihan Kab. Indragiri Hilir. Adapun hal yang melatar belakangi penelitian ini
dilakukan adalah untuk melihat sejauh mana implementasi manajemen kepala
sekolah dan sejauh mana tingkat keberhasilan sistem poin di Sekolah Menengah
Kejuruan Swasta Pengalihan Kabupaten Indragiri Hilir. Penelitian ini merupakan
penelitian deskriptif kualitatif dengan metode Pengumpulan data dilakukan
dengan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam penelitian ini
Penulis menemukan bahawa manajemen kepala sekolah menengah kejuruan
swasta pengalihan belum sepenuhnya berjalan baik terutama dalam pelaksanaan
sistem poin. Adapun upaya yang dilakukan kepala sekolah yaitu dengan
meningkatkan koordinasi dengan rekan guru dan kerja sama dengan pihak orang
tua atau wali murid
Hasil penelitian ini penulis menyarankan agar kepala sekolah senantiasa
meningkatkan pengawasan dan koordinasi dengan seluruh pihak yang terlibat
dalam pengelolaan sistem poin untuk memaksimalkan penerapan sistem poin di
Sekolah Menengah Kejuruan Swasta Pengalihan.

Kata kunci: Manajemen Kepala Sekolah, Kedisiplinan Siswa, Sistem poin

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Perpustakaan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi
Date Deposited: 31 May 2024 02:58
Last Modified: 16 Oct 2024 07:52
URI: https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/551

Actions (login required)

View Item
View Item