Marnisa, Yeli Sapitri (2023) Internalisasi Nilai-Nilai Keislaman Dengan Metode Pembiasaan Kelas III di Madrasah Ibtidaiyah Salamah Kota Jambi. Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.
Full text not available from this repository.Abstract
Latar belakang penelitian ini merupakan bentuk gambaran umum pembiasaan
yang di terapkan di Madrasah Ibtidaiyah Salamah Kota Jambi adalah sholat
Dzuhur berjamaah, membaca Al-Quran sebelum pelajaran dimulai, membaca doa
sebelum dan sesudah belajar, berjabat tangan dan mengucap salam, serta
pengumpulan dana sosial yang dilakukannya secara berulang-ulang, dengan
begitu peserta didik akan menemukan karakter dirinya dan dapat menuai nasibnya
dikemudian hari, maka demikian dengan internalisasi nilai-nilai keislaman dengan
metode pembiasaan ini akan menananmkan serta menambah penghayatan bagi
peserta didik dalam membiasakan dirinya untuk melaksanakan nilai-nilai
keislaman dengan baik dan benar sesuai syariat yang ditetapkan. Tujuan
penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran tentang internalisasi nilai-nilai
keislaman dengan metode pembiasaan di Madrasah Ibtidaiyah Salamah Kota
Jambi. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan, (Field Reseach) dengan
metode deskriptif kualitatif, dengan objek mengambil latar di Madrasah ibtidaiyah
salamah kota jambi Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan observasi,
wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan beberapa langkah
yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Nilai-nilai keislaman apa yang
diinternalisasikan melalui metode pembiasaan pada siswa Madrasah ibtidaiyah
salamah kota jambi mendeskripsikan pelaksanaan internalisasi nilai-nilai
Keislaman melalui metode pembiasaan pada siswa Madrasah ibtidaiyah salamah
kota jambi dan mendeskripsikan faktor pendukung dan penghambat internalisasi
nilai-nilai Keislaman melalui metode pembiasaan pada siswa Madrasah ibtidaiyah
salamah kota jambi. Hasil penelitian ini dalam menerapkan nilai-nilai Keislaman
pada siswa Madrasah ibtidaiyah salamah kota jambi menggunakan metode
pembiasaan dirasa cukup baik dan efektif. faktor penghambat secara internal
siswa yaitu masih adanya siswa yang pengetahuan kurang terhadap nilai-nilai
Keislaman, kurang kesadaran sepenuhnya dari diri siswa itu sendiri Faktor
eksternal lingkungan keluarga masih adanya orang tua yang apatis terhadap
perilaku anak, teman bermain atau pergaulan siswa.
Kata Kunci: Internalisasi Nilai-Nilai Keislaman, Metode Pembiasaan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan keguruan > Pendidikan guru madrasah ibtidaiyah |
Depositing User: | Perpustakaan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi |
Date Deposited: | 30 May 2024 04:34 |
Last Modified: | 17 Oct 2024 04:34 |
URI: | https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/437 |