Kesalahan Berbahasa Pada Santri Pondok Pesantren An-Nur Tangkit Muaro Jambi

Bisri, M. Kholil (2023) Kesalahan Berbahasa Pada Santri Pondok Pesantren An-Nur Tangkit Muaro Jambi. Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
KHALIL BISRI.pdf

Download (1MB)

Abstract

Dalam bahasa Arab, kata muhadatsah berasal dari kata “hadatsa” yang berarti berbicara. Kata ini kemudian mendapat huruf tambahan menjadi “haadatsa” yang berarti berbicara atau bercakap yang berfungsi sebagai persekutuan.
Karena ada beberapa kesalahan para santri An-Nur dalam percakapan berbahasa Arab sehari-hari di lingkungan pondok, kesalahan dalam pengungkapannya, yang mana santri itu menerjemahkan kata per kata, sebagai contoh ungkapan “iza lasta man ba’da” ini merupakan salah satu contoh penerjemahan kata per kata atau ungkapan yang salah, karena yang lebih tepat dan benar adalah “ law laaka man siwaka”. Atas dasar itulah peneliti membahas hal ini. Tidak hanya di situ peneliti juga membahas faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya kesalahan pada siswa serta juga membahas tentang cara membenarkan yang salah dari kesalahan tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Apa-apa saja bentuk kesalahan yang terjadi di percakapan mereka, kemudian faktor apa saja yang menyebabkan mereka salah dalam percakapan serta untuk mengetahui cara memperbaiki kesalahan tersebut. Temuan penelitian yang ditemukan ialah banyaknya kesalahan santri ketika muhadatsah sehari-hari hal itu disebabkan oleh kurangnya menekuni kosa kata bahasa arab serta kurangnya membaca atau mendengar bahasa yang benar dari penutur asli sehingga santri tidak menerjemahkan kata per kata, Temuan lain di penelitian ini adalah cara untuk memperbaiki kesalahan itu diantara lain adalah menambah wawasan kebahasaan, menyimak dengan telilti, tidak terburu-buru ketika muhadatsah, meruntinkan praktek muhadatsah, menggunakan aplikasi yang mendukung dalam proses pembelajaran (muhadatsah)

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > Bahasa Sastra Arab
Depositing User: Nadia Rezky
Date Deposited: 29 Oct 2024 02:35
Last Modified: 29 Oct 2024 02:35
URI: https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/1652

Actions (login required)

View Item
View Item