Triutari, Upit (2023) Pola kemitraan Dalam Pengembangan Pariwisata Wisata Desa Bahar Di Desa Panca Mulya Kecamatan Sungai Bahar. Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.
SKRIPSI UPIT - Upit Triutari.pdf
Download (3MB)
Abstract
"Skripsi ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pola kemitraan yang dilakukan oleh pemerintah Desa dengan masyarakat dan pihak ketiga dalam pengembangan objek wisata “Wisata Desa Bahar” di Desa Panca Mulya, serta bagaimana sistem pengelolaannya dan kendala apa saja yang di hadapi pengelola dalam mengembangkan objek wisata tersebut dan bagaimana upaya yang dilakukan oleh pemerintah Desa dan masyarakat dalam menanggulangi kendala-kendala yang ada di dalam objek wisata tersebut. Skripsi ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan kualitatif deskriptif, pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Selanjutnya dianalisis yang dilakukan dengan, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan dapat diperoleh hasil bahwa, Kemitraan yang dilakukan oleh pengelola dan pemerintah desa ataupun pihak ketiga belum berjalan dengan maksimal di mana dalam pengelolaannya masih terdapat hambatan seperti, kurangnya sumber daya manusia (SDM) yang mengerti tentang bagaimana mengembangkan tempat wisata dengan baik, serta masalah dalam hal pendanaan sehingga objek wisata desa bahar ini mengalami penurunan pengunjung dikarenakan masih kurangnya wahana-wahana yang terdapat di objek wisata tersebut dan beberapa di antaranya diatasi dengan Upaya berupa menggandeng beberapa mitra sebagai pendukung pengembangan WDB. Setelah melihat program dan perencanaan yang dilakukan oleh pengelola dengan para mitra kerjanya, maka diperoleh kesimpulan bahwa pengelola menggunakan pola kemitraan yang berupa pola kemitraan mutualistik yaitu pemerintah desa dan para mitranya menyadari bahwa dalam pengembangan pariwisata ini dapat memberikan manfaat dan keuntungan.
"
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Syariah > Ilmu Pemerintahan |
Depositing User: | Mahdianto Mahdianto |
Date Deposited: | 01 Oct 2024 03:05 |
Last Modified: | 01 Oct 2024 03:05 |
URI: | https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/1605 |