Dwiana, Shella (2022) Kinerja Pengelola Perpustakaaan Sekolah Tinggi Agama Islam Ma`arif Kota Jambi. Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini mendeskripsikan tentang bagaimana Kinerja Staf Pengelola
Perpustakaan di Perpustakaan Sekolah Tinggi Agama Islam Ma`arif Kota
Jambi, apa saja kendala staf pengelola dalam meningkatkan kinerja di
perpustakaan tersebut, apa saja upaya staf pengelola dalam meningkatkan
kinerja di perpustakaan. Penelitian ini juga mendeskripsikan gambaran umum
bagaimana keadaan diperpustakaan Sekolah Tinggi Agama Islam Ma`arif Kota
Jambi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan
pendekatan deskriptif. Penentuan subyek dalam penelitian ini dengan cara
purposive sampling, pengumpulan data melalui metode observasi, wawancara
dan dokumentasi. Metode analisis data yaitu reduksi data, penyajian data, dan
penarikan kesimpulan. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini disimpulkan
setelah dilakukan triangulasi data. Adapun hasil dalam penelitian ini
menunjukkan bahwa kinerja staf pengelola diperpustakaan sudah cukup baik
walaupun sepenuhnya belum optimal. Hal ini dapat dilihat dari sasaran kerja
staf pengelola perpustakaan dan indikator kinerja yang meliputi kualitas kerja,
kuantitas, ketepatan waktu,efektifitas, dan kemandirian. Kendala staf pengelola
dalam meningkatkan kinerja pada perpustakaan Sekolah Tinggi Agama Islam
Ma`arif Kota Jambi yaitu: sumber daya manusia yang kurang, sarana dan
prasarana yang kurang memadai. Upaya staf pengelola dalam meningkatkan
kinerja yaitu: penambahan sumber daya manusia seperti staf pengelola yang
berlatar belakang ilmu perpustakaan, menambah sarana dan prasarana serta
memperbaiki sarana yang rusak.
Kata Kunci : Kinerja, Pengelola Perpustakaan
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z719 Libraries (General) |
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > Ilmu Perpustakaan |
Depositing User: | Perpustakaan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi |
Date Deposited: | 27 May 2024 03:13 |
Last Modified: | 02 Oct 2024 01:16 |
URI: | https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/124 |