Pengaruh Penggunaan Komik Matematika Terhadap Perhatian Belajar Matematika Siswa Kelas VIII Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Di Madrasah Tsanawiyah Swasta Tahfidzul Qur’an Rantau Duku

Zikri, Padliah (2022) Pengaruh Penggunaan Komik Matematika Terhadap Perhatian Belajar Matematika Siswa Kelas VIII Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Di Madrasah Tsanawiyah Swasta Tahfidzul Qur’an Rantau Duku. Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pengaruh penggunaan komik matematika (KOMET)
terhadap perhatian belajar matematika siswa kelas VIII di Madrasah Tsanawiyah
Swasta Tahfidzul Qur’an Rantau Duku pada pokok bahasan sistem persamaan linear
dua variabel. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian
Pretest-Posttest Control Group Design. Pengambilan sampel pada penelitian ini
menggunakan teknik Nonprobability Sampling yaitu Sampling Jenuh dengan jumlah
sampel masing-masing 16 orang siswa untuk kelompok eksperimen maupun
kelompok kontrol. Sampel penelitian ini ialah siswa VIII di Pondok Pesantren
Tahfidzul Qur’an Rantau Duku yang terdiri dari dua kelas yaitu kelas VIII A sebagai
kelompok kontrol dan kelas VIII B sebagai kelompok eksperimen. Instrumen
penelitian ini berupa angket berjumlah 25 butir. Hasil perhitungan t test untuk
membuktikan perbedaan dua perlakuan ditemui dengan taraf signifikan (ttabel 5%
2,04) dan (ttabel1% 2,75) diperoleh hasil 3,27 dengan kata lain 2,04 < 3,27 > 2,75
ada perbedaan yang signifikan. Sedangkan besaran pengaruh penggunaan media
pembelajaran matematika terhadap perhatian belajar matematika di Madrasah
Tsanawiyah Swasta Tahfidzul Qur'an Rantau Duku didapati tes menggunakan Teknik
korelasi Phi dengan taraf 5% rtabel =0,349 sedangkan 1% rtabel =0,449 dan
diperoleh φ =0,504 dengan demikian (0,349 < 0,504 > 0,449). Hal ini menunjukkan
Ha diterima artinya terdapat pengaruh signifikan dalam penggunaan media
pembelajaran komik matematika terhadap perhatian belajar matematika di Madrasah
Tsanawiyah Swasta Tahfidzul Qur'an Rantau Duku.

Kata Kunci: Komik Matematika (KOMET), Perhatian Belajar, Matematika.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Dinda Arynomi Milenia Putri
Date Deposited: 27 May 2024 02:39
Last Modified: 16 Oct 2024 06:57
URI: https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/112

Actions (login required)

View Item
View Item