Peran Guru Mata Pelajaran Akidah Akhlak Terhadap Pembentukan Karakter Religius Siswa Kelas X IPS MAN 02 Padang lawas Utara

MNG, A. Futri Wahyuni (2023) Peran Guru Mata Pelajaran Akidah Akhlak Terhadap Pembentukan Karakter Religius Siswa Kelas X IPS MAN 02 Padang lawas Utara. Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

[thumbnail of Skripsi A - Futri Wahyuni. Futri Wahyuni MNG (201190071).pdf] Text
Skripsi A - Futri Wahyuni. Futri Wahyuni MNG (201190071).pdf - Published Version

Download (3MB)

Abstract

"Nama : A. Futri Wahyuni MNG
Nim : 201190071
Prodi : Pendidikan Agama Islam
Judul : Peran Guru Akidah Akhlak Terhadap Pembentukan Karakter Religius
Siswa Kelas X IPS MAN 02 Padang Lawas Utara.
Peran guru sangatlah penting bagi pengembangan karakter peserta
didiknya. Pendidikan karakter bagi siswa adalah suatu keniscayaan dalam
pencapaian tujuan pendidikan. Oleh karena itu, peran guru khususnya guru akidah akhlak sangat diperlukan dalam pengimplementasian pendidikan karakter di sekolah. Namun demikian, pada kenyataannya peran guru akidah akhlak baik sebagai pendidik, pengajar, pembimbing dan pelatih belum sepenuhnya dapat diimplementasikan secara optimal sehingga harus diadakan penelitian lebih lanjut untuk kemajuan MAN 02 Padang Lawas Utara itu sendiri.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif lapangan dengan sember
data primer adalah guru akidah akhlak dan siswa, dan sumber data sekunder
adalah catatan-catatan, foto-foto, atau dokumen-dokumen penting dan lain-lain
yang dapat memperkaya data primer. Penelitian ini menggunakan teknik
pengumpulan data yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penjamin
keabsahan data dilakukan dengan menggunakan trianggulasi teknik. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data secara induktif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran guru akidah akhlak dalam
pengimplementasian pendidikan karakter di MAN 02 Padang Lawas Utara telah
berjalan dengan baik. Peran Guru akidah akhlak dalam pembentukan pendidikan
karakter di MAN 02 Padang Lawas Utara adalah 1) Kurikulum yang mendukung
pendidikan karakter di sekolah, 2) Pengajaran, proses pengajaran baik di dalam ataupun di luar kelas, 3) Sarana Dan Prasarana yang lengkap."

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mahdianto Mahdianto
Date Deposited: 26 Jun 2024 02:23
Last Modified: 26 Jun 2024 02:23
URI: https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/1117

Actions (login required)

View Item
View Item