Implementasi Pelayanan Publik Bidang Program BPJS Kesehatan di Rumah Sakit Umum Kolonel Abundjani Bangko Kabupaten Merangin.

Kholivah, Silvi (2022) Implementasi Pelayanan Publik Bidang Program BPJS Kesehatan di Rumah Sakit Umum Kolonel Abundjani Bangko Kabupaten Merangin. Other thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.

[thumbnail of SILVI KHOLIVAH(105180243) Implementasi Pelayanan Publik Bidang Program BPJS Kes - Silvioliv 26.pdf] Text
SILVI KHOLIVAH(105180243) Implementasi Pelayanan Publik Bidang Program BPJS Kes - Silvioliv 26.pdf - Accepted Version

Download (2MB)

Abstract

Pelayanan dasar dalam kegiatan pemerintah adalah pelayanan publik, karena
pelayanan publik dianggap sebagai peranan penting dalam peningkatan serta
penilaian kinerja pemerintah ditingkat pusat maupun daerah dituliskan dalam
Undang-undang Nomor 25 Tahun 2009 Tentang Pelayanan Publik dan
Penyelenggaraan Pelayanan Publik berdasarkan KEMENPAN Nomor
63/KEP/M.PAN/7/2013. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui
bagaimana pelayanan publik yang diberikan oleh Rumah Sakit Umum Kolonel
Abundjani Bangko, serta apasaja faktor-faktor yang dapat mempengaruhi
pelayanan dan bagaimana persepsi dari para pasien dalam penerapan pemberian
pelayanan publik bidang program BPJS Kesehatan dengan pasien rawat jalan.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif
dengan Teknik Pengumpulan data kualitatif dan analisis isi serta analisis wacana
yang dilakukan dengan cara observasi pengamatan yang dilakukan secara
langsung ke lokasi penelitian, melakukan wawancara dan dokumentasi. Hasil
penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan pelayanan publik di Rumah Sakit
Umum Kolonel Abundjani Bangko dalam bidang program BPJS Kesehatan untuk
pasien rawat jalan sudah berjalan cukup baik, pemenuhan aspek-aspek yang
menjadi penilaian penelitian telah terpenuhi seperti terpenuhinya aspek dalam
bukti fisik, daya tanggap, prefesionalisme, jaminan serta akses yang mudah, akan
tetapi terdapat faktor penghambat yang berdampak cukup penting bagi penilaian
pelayanan publik yang diberikan. Namun, terdapat upaya yang dilakukan yaitu
dengan adanya pengevaluasian setiap bulannya, persepsi masyarakat dari
pengguna pelayanan di Rumah Sakit Umum Kolonel Abundjani Bangko
cenderum positif, karena pelayanan yang mereka butuhkan terpenuhi sesuai
dengan keinginan mereka.

Kata Kunci : Implementasi, Pelayanan Publik, BPJS Kesehatan, Rumah

Sakit, Merangin.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Syariah > Ilmu Pemerintahan
Depositing User: editor
Date Deposited: 27 May 2024 02:10
Last Modified: 27 May 2024 02:10
URI: https://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/109

Actions (login required)

View Item
View Item