Ningsih, Jana Ristia and Yusuf, Maulana and Anita, Efni (2021) PERANAN BAZNAS DALAM PEMBERDAYAAN USAHA MIKRO BAGI MUSTAHIK ( STUDI ZAKAT PRODUKTIF PADA FAKIR MISKIN DI TANJUNG JABUNG TIMUR). Skripsi thesis, UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi.
![]() |
Text
skripsi watermak jana.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan BAZNAS dalam pemberdayaan usaha mikro bagi mustahik pada BAZNAS Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Penelitian yang dipakai berjenis penelitian kualitatif. Data primer dan data sekunder menjadi sumber data yang digunakan serta data-data tersebut didapat dengan teknik pengumpulan data yang dilakukan secara langsung melalui observasi, dokumentasi dan interview. Hasil penelitian menunjukan bahwa BAZNAS Kabupaten Tanjung Jabung Timur menyalurkan dana zakat dengan persyaratan yang telah terpenuhi sebelumnya lalu selanjutnya diserahkan kepada mustahik produktif. Program pemberian dana zakat diutamakan pada aspek pemberdayaan ekonomi umat, untuk jenis usaha yang di berikan juga tidak ditentukan oleh BAZNAS Tanjung Jabung Timur dan dalam untuk Penghimpunan Dana Zakat terbesar saat ini berasal dari Zakat Profesi PNS dilingkungan Dinas, Instansi atau Swasta. Untuk keberhasilan pelaksanaan pengelolaan zakat BAZNAS belum bisa mengatakan berhasil dalam memenuhi target tetapi setiap tahun BAZNAS memiliki progres dan inovasi yang terus dilakukan. Pemberian dana zakat produktif terhadap mustahik sangat berpengaruh pada laju perekonomian mustahik itu sendiri. Dampak yang dirasakan setalah bantuan dana zakat produktif untuk para mustahik adalah perekoniam mustahik mulai terasa mengalami peningkatan dan mampu mempengaruhi perekonomian mustahik dari sebelumnya.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Keywords / Katakunci: | zakat produktif, fakir miskin |
Subjects: | 000 Karya Umum 300 Ilmu Sosial |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam |
Date Deposited: | 25 May 2021 06:54 |
Last Modified: | 25 May 2021 06:55 |
URI: | http://repository.uinjambi.ac.id/id/eprint/7455 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |